Air Terjun Saka Dua
Pancirajiost.com - Air Terjun Saka Dua adalah air terjun yang Terletak di kawasan hutan lindung yang
masih sangat asri dan alami.Air terjun saka dua berada di dusun kayu
tunu,desa sungai muntik kecamatan kapuas.
Air Terjun Saka Dua Sanggau merupakan air terjun yang panjannya sekitar 50 meter yang diatasnya menurut cerita masyarakat setempat terdapat sarang walet.
Lokasi yang berada di tengah hutan membuat anda yang ingin berkunjung kesana harus menyiapkan tenaga dan kesehatan yang prima. Selain itu juga lokasinya terletak di tebing bukit sehingga anda akan melalui jalan setapak menanjak dan menurun.
Terjun Saka Dua sangat cocok bagi wisatawan yang menginginkan petualangan berjalan dan menyusuri alam liar.
Alamat Air Terjun Saka Dua
Air Terjun Saka Dua beralamatkan di Dusun Sungai Bemban Desa Sei Batu, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat
Kodepost Air Terjun Saka Dua : 78516
No. Telpon Air Terjun Saka Dua : 0852-4510-7497 (Tourguide Dusun Sungai Bemban : Ardi)
Google Map Air Terjun Saka Dua
Jalur Lokasi Air Terjun Saka Dua
Geser Gambar untuk melihat Simpang Bunut Menuju Penyeberangan Sungai Kapuas
Trak Pertama
Untuk menuju lokasi air terjun
saka dua dari kota sanggau dapat di tempuh dalam waktu ± 1 jam ke arah
Desa Sungai Batu melalu simpang bunut (Lihat gambar Simpang bunut diatas). dengan jarak sekitar 20.2 Km menuju tempat penyeberangan di pinggir sungai kapuas Desa Sungai Batu.
Trak Kedua
Kemudian dilanjutkan dengan menyusuri sungai kapuas
dengan menggunakan perahu air/Speadboard. Setelah itu masuk ke simpang anak sungai yang kecil dengan lebar sekitar 8 -10 meter dengan jarak tempuh ±30 menit. Jika Kemarau Sungai ini susah dilewati namun jika pasang anda akan menikmati pemandangan indah di sungai ini.
Airnya yang jernih dan hitam seperti cermin alam yang sangat besar memantulkan cahaya dan bayangan pepohonan serta langit yang biru.
Anak Sungai Hitam Yang Jernih menuju Air Terjun Saka Dua Sanggau |
Setelah perjalanan menelusuri sungai hitam, terdapat dermaga kecil di tengah hutan untuk menambatkan kapal kapal kecil para warga yang ke kadang ataupun ke hutan.
Pelabuhan Kecil Sungai Hitam Air Terjun Saka Dua Sanggau |
Trak Ketiga
Kondisi Jalan Setapak MenanjakTrak Saka Dua |
Dari dermaga anak sungai kemudian di lanjutkan lagi dengan berjalan kaki melintasi hutan
belantara dengan waktu tempuh ±40 menit, tergantung kondisi fisik dan nafas anda.
Jalan Trak menuju ke Saka Dua belum tersentuh pemerintah namun dirawat dan diperbaiki oleh warga sekitar, untuk memudahkan para pengunjung saka dua sampai dengan aman dan nyaman.
Jalan yang menanjak tapi sedikit landai membuat perjalanan anda ngos ngosan, nafas tidak teratur, tapi jangan hawatir disetiap jalur aada pondok titik pemberhentian untuk keperluan istirahat.
Pondok, Titik Pemberhentian Pejalan Kaki Trak Saka Dua |
Keindahan Air Terjun Saka Dua yang menawan
Air Terjun Saka Dua Dari Balik Pepohonan |
Capek, lelah, letih, haus anda terobati ketika sampai di Saka Dua. Suara gemuruh dahsyatnya air terjun saka dua membuat detak kagum siapa saja yang melihatnya.
Air yang jernih dan dingin membuat rasa haus anda terobati. Karena saking tingginya juga, anda akan melihat embun bertaburan di radius sekitar 50 meter dari titik air terjun yang menambah indahnya pemandangan disekitar air terjun.
Di Sekitar Air Terjun Saka Dua terdapat pendopo yang ingin beristirahat, makan, melepas lelah. Biasanya di hari hari akhir pekan, banyak anak anak muda camping dan menginap di saka dua.
Tidak heran ketika hari libur sering kita berpapasan dengan mereka yang hendak ke saka dua maupun yang akan menuju pulang.
Kolam Renang Saka Dua
Keindahan Air Terjun Saka Dua Dari Balik Batu Besar |
Dibawah Air Terjun Saka Dua, anda bisa berenang menikmati dinginnya air terjun. Sambil berfoto-foto bersama rekan rekan anda. Disekitar kolam terdapat bebatuan besar yang indah. Anda bisa duduk duduk diatas batu besar menghadap air terjun sambil menikmati dan merekam, mengabadikan keindahan alam Air Terjun Saka Dua.
Tips.
Untuk menuju kawasan ini kita hendaknya menggunakan jasa penunjuk jalan
yang ada di desa Sungai Batu Kecamatan Kapuas.
Simak Video Air Terjun Saka Dua Sanggau
Kumpulan Keindahan Air Terjun Saka Dua Sanggau
Sungai Kapuas Jalur Menuju Air Terjun Saka Dua |
BerendamSambil Berfoto Menikmati Saka Dua |
Kolam Saka Dua Di Kelilingi Bebatuan Besar |
Trak Saka Dua Melewati Jamban Pemandian Masyarakat |
Ciri Khas Air Saka dua Dari Hutan, Jernih dan Hitam |
Menikmati Bentangan Sungai Kapuas Yang Luas Trak Saka Dua |
Tugu Batas Kawasan Hutan Produksi |
Posting Komentar untuk "AIR TERJUN SAKA DUA Sanggau, Wisata Alam di Sanggau"