Batu Karang - Beduai |
Namun di Kecamatan Beduai Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat, itu semua tidak berlaku. ia seolah-olah terdiam membisu tanpa bisa berkata-kata. Laut yang merupakan simbol keberadaanya, tidak menghampirinya, bahkan ia tidak merasakan deburan ombak ketika siang dan malam hari. tidak merasakan hembusan angin dari laut.
Hanya pohon – pohon tinggi dan rindang yang menyapanya dengan belitan dan cengkraman akar-akar pohon yang kuat, Ia seolah-olah menggantung dibelitan akar-akar pohon yang besar seperti ingin lari dan mencari dimana keberadaan Laut. Tapi apa daya, temannya air laut dan ombak tidak pernah ia jumpai sampai sekarang.
Itulah gambaran ilustrasi cerita tentang keadaan Batu Karang Beduai. Objek Wisata Alam batu karang di Desa Mawang Muda, Kecamatan beduai Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat.
Akses jalan dan Jalur Transportasi
Batu Karang tersebut unik, Berada di daratan, jauh dari pemukiman warga, ditengah hutan belantara yang masih asli. Akses jalan yang sangat jauh dari kata baik sehingga sangat susah untuk mencapai lokasi Batu Karang tersebut. Jalan masih tanah kuning, sangat sulit jika mengunjungi Batu karang di musim hujan.
Batu Karang ini tepatnya berada di Sei Bungkang, Desa Mawang Muda, Kecamatan Beduai. Dan penduduknya mayoritas merupakan keturunan suku Dayak Golik. Luas area hamparan rimba Batu Karang sekitar 6 Hektar lebih bahkan ada penduduk yang bilang sekitar 12 hektar hamparan bebatuan yang ditumbuhi pepohonan yang sangat rindang.
Jalur memasuki Desa Mawang Muda menggunakan roda dua berjenis trel atau motor yang tinggi, serta menggunakan roda empat berjenis gardan dua untuk bisa memasuki Desa Mawang Muda karena Kondisi jalanan yang masih tanah liat dan berparit parit ditengahnya.
Dari kota Sanggau menuju mawang muda sekitar 124 Km atau 4 Jam berkendara, atau 20 Km dari Kecamatan Beduai.
Ketika memasuki area Batu Karang, kesan pertama merasakan kesejukan yang luar biasa dan terasa gelap karena cahaya tertutup pohon rindang. di sisi kanan dan kiri jalan menuju area batu terlihat akar-akar pohon yang menembus dan membelah bebatuan yang keras. Anda akan menemukan disana batu yang seolah-olah terangkat diatas tanah karena pengaruh akar-akar yang membelit batu karang.
Di area Batu Karang terdapat Goa – goa yang menyimpan misteri. tim pancurajipost ketika ingin mengabadikan momen motret keindahan di mulut goa, kamera kami tidak bisa mengabadikannya, entah kenapa penyebabnya. hanya keindahan disekeliling goa saja yang bisa kami abadikan keindahannya. Didalam goa-goa tersebut terdapat lukisan-lukisan yang dibuat Manusia. lukisan-lukisan itu menggambarkan bagaimana peradaban waktu itu telah maju pada zamannya. Sehingga sangat cocok juga wisata ini menjadi Wisata Penelitian.
Kalau diamati dengan seksama, susunan Batu Karang sangat beraturan, seperti menyerupai candi/komplek perumahan pada jamannya.
Seorang peneliti perempuan dari Negara Perancis pernah meneliti di Area Batu Karang, dia membawa sampel batu-batuan yang ada di Batu Karang, dan hasilnya belum diketahui. Yang menjadi pertanyaan kenapa orang-orang asing lebih mengetahui lokasi – lokasi yang unik dan langka, Sehingga diharapkan Peneliti-peneliti dari Indonesia bisa ke Batu Karang – Beduai untuk mengadakan penelitian. Kita tidak tahu jika ternyata di area tersebut mungkin sebagai sebuah Kerajaan pada masanya atau bahkan mungkin sumber energy yang perlu dilindungi dan di jaga.
Mitos Bulu Perindu
Konon katanya di area Batu Karang terdapat Bulu Perindu yang mana, siapa saja yang memiliki bulu perindu maka segala permintaanya terpenuhi. hanya orang-orang tertentu yang bisa menemukan Bulu Perindu. Karena menurut warga disana, hanya manusia yang berhati dan niat baik yang bisa menemukan bulu perindu yang berada didalam goa yang dipercaya bisa mengabulkan apa saja yang diminta oleh pemiliknya.
Seperti biasa, jika tim pancurajipost mengunjungi tempat-tempat yang jarang orang kunjungi pasti menemukan hal-hal yang misteri mulai dari kamera yang tidak bisa ambil foto, bahkan waktu keluar dari area Batu Karang, tim pasncurajipost disuguhkan dengan hujan badai. terpaksa semua peralatan HP dan kamera kami bungkus plastik, berjalan menembus hujan dan beristirahat sejenak di pondok ladang milik warga sambil menunggu hujan reda.
Bagi sobat wisata yang ingin berkunjung kesana, dianjurkan menghubungi tour guide atau berkunjung ke Kantor Kecamatan Beduai untuk meminta informasi lebih lanjut agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Bagi yang ingin menyewa Kendaraan motor trel, tour guide/pemandu wisata Kecamatan Beduai siap menyewakannya untuk kelancaran perjalanan anda.
Info Kontak tour guide : INDRA 0812 - 5626 - 9612