Air Terjun Sirin Meragun Sekadau

Air Terjun Sirin Meragun Sekadau
Air Terjun Sirin Meragun Sekadau

 Pancurajipost.com - Air Terjun Sirin Meragun adalah wisata alam air terjun yang memiliki aliran sungai bebatuan yang rapi dan indah. Berada di Kecamatan Nanga Taman - Sekadau.

Pada hari akhir pekan dan libur nasional, Air Terjun Sirin Meragun selalu ramai dikunjungi para wisatawan yang datang dari kota Sekadau dan warga setempat yang ingin berlibur menikmati alam sekitarnya.

Alamat Air Terjun Sirin Meragun

Air Terjun Sirin Meragun beralamatkan di Desa Meragun, Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat 

Kodepost Air Terjun Sirin Meragun: 79584

No telpon Air Terjun Sirin Meragun : -

Jalur transportasi menuju ke Air Terjun Sirin Meragun

Dari Kota Sekadau atau Bundaran Tugu PKK menuju ke Desa Meragun, Kecamatan Nanga Taman melewatii Bundaran Tugu CIDAYU berjarak sekitar 47.3 Km atau waktu tempuh hanya 1 jam 35 menit dengan jalur lemewati Kecamatan Rawak. Anda akan melewati beberapa jembatan gantung untuk sampai menuju Air Terjun Sirin Meragun.

Jembatan Gantung tersebut dengan lebar sekitar 1 meter lebih dan hanya dapat dilewati motor/kendaraan roda dua saja. Akses tidak begitu sulit, kaena jalan jalan desa dan dusun meuju Air Air Terjun Sirin Meragun  sebagian telah dibeton.

Bagi anda yang menggunakan kendaraan roda empat, bisa menitipkan kendaraan anda di Balai Desa Meragun, kemudian anda bisa menyewa motor/cari ojek warga. Karena untuk menuju ke Air Terjun Sirin Meragun hanya bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua.

Dari Desa Mragun, perjalanan sekitar 30 Km lagi atau 1 jam 30 menit berkendara menuju Air Terjun Sirin Meragun Tidak diperkenankan mengikuti google map, karena area Air Terjun Sirin Meragun tidak ada sinyal GSM.

Goggle Map Air Terjun Sirin Meragun

Apa yang menarik di Air Terjun Sirin Meragun?

Wisata Alam Air Terjun Sirin Meragun

Bebatuan di Air Terjun Sirin Meragun Sekadau
Bebatuan di Air Terjun Sirin Meragun Sekadau (HWH Trisakti)
Air Terjun Sirin Meragun Sekadau memiliki keunikan tersendiri. Hamparan bebatuan dibawah air terjun menimbulkan panorama alami dan sejuk.

Bentangan bebatuan kecil seolah olah memberikan kesan jernih dan menimbulkan aura postif bagi siapa saja yang mengunjungi Air Terjun Sirin Meragun Sekadau.

Air terjun dengan ketinggin mencapai 5 meter ini diapit oleh bebatuan besar yang tersusun rapi. Air nya yang masih asli dan jernih membuat siapa saja betah berlama lama sambil menikmati makanan yang dibawa dari rumah untuk dinikmati di lokasi Air Terjun Sirin Meragun Sekadau.

Akan terasa berbeda, setelah berendam di Air Terjun Sirin Meragun Sekadau lalu makan di tengah bebatun dan aliran air Air Terjun Sirin Meragun Sekadau.

Makanan apapun yang anda bawa akan terasa nikmat, belum lagi jika makannya bersama teman teman dan kerabat keluarga, sungguh menyenangkan.

Pertanyaan yang sering diajukan di Air Terjun Sirin Meragun Sekadau

Berapa tarif harga masuk Air Terjun Sirin Meragun Sekadau?
Air Terjun Sirin Meragun Sekadau belum dikelola oleh pmemerintah setempat/masyarakat setempat jadi belum ada tafir tiket masuk.

Apakah menggunakan kendaraan roda empat bisa sampai ke Air Terjun Sirin Meragun Sekadau?
Jalan akses dari Desa Meragun ke Air Terjun Sirin Meragun Sekadau menggunakan akses jembatan gantung dan jalan setapak yang lebarnya sekitar 1 meter. Butuh biaya sangat besar agar bisa menggunakan kendaraan roda empat, jadi akses hanya bisa menggunakan kendaraan roda dua saja.
YH Reporter
YH Reporter Saya adalah Seorang IT dan Penulis, Pernah Bekerja di Instansi Pemerintahan dan Swasta. Sumbangsih kepada Negara dengan mengangkat tulisan di Sektor Wisata sebagai 5 besar penggerak perekonomian Indonesia.

Posting Komentar untuk "Air Terjun Sirin Meragun Sekadau"