|
Pemandangan Puncak Wisata Bukit Seligi Melawi |
Pancurajipost.com - Wisata Bukit Seligi Melawi adalah Objek wisata perbukitan yang sekelilingnya didominasi oleh tumbuhan ilalang yang membentang luas kekuningan. Sangat indah dipandang mata saking luasnya, Rumput ilalang ilalang itu menutupi permukaan perbukitan perbukitan disekitar Wisata Bukit Seligi Melawi.
Akses yang sangat mudah untuk dilalui menjadikan Wisata Bukit Seligi Melawi sebagai Objek wisata outdor yang banyak diminati oleh para pecinta alam di Kabupaten Melawi serta kabupaten tetangga Sintang.
Wisata Bukit Seligi Melawi ini berlokasi dikawasan Kecamatan Menukung dengan akses jalan jalur sawit tanah kuning sebagian bebatuan kerkil.
Pilihkah ketika musim kemarau atau 1 hari tidak hujan, karena kolasi trak jalan yang licin dan lengket berlumpur jika dilalui kendaraan roda roda dua dan empat.
Alamat Wisata Bukit Seligi Melawi
Wisata Bukit Seligi Melawi beralamatkan di Menukung, Melawi Regency, West Kalimantan
Kodepost Wisata Bukit Seligi Melawi : 79682
No Telpon Wisata Bukit Seligi Melawi :
Jalur Transportasi menuju ke Wisata Bukit Seligi Melawi
Dari Sintang patokan
Tugu Karet Simpang Pinoh menuju ke Wisata Bukit Seligi Melawi hanya berjarak sekitar 158 Km atau 4 Jam 30 menit. Sedangkan dari Kota Melawi Nanga pinoh atau
Tugu Apang Semangai ke Wisata Bukit Seligi Melawi sekitar 97.6 Km atau 3 jam perjalanan menuju Desa menukung.
Kondisi jalan jalur sawit yang tanah kuning mengaruskan anda memilih cuaca yang terang agar perjalanan sampai dengan lancar tanpa hambatan.
Google Map Wisata Bukit Seligi Melawi
Apa yang menarik di Wisata Bukit Seligi Melawi?
Padang Ilalang
|
Padang ilalang dan sedikit pepohonan di Wisata Bukit Seligi Melawi |
Terlihat dari jalur menuju ke puncak bukit Wisata Bukit Seligi Melawi padang ilalang yang membentang luas setinggi pinggang orang dewasa.
Menelusuri jalan setapak dengan berjalan kaki, anda ditemani dengan hembusan aangin dan goyangan rumput ilalang yang melenggak lenggok menyapa kedatangan anda.
Setelah sampai puncak terlihat perbukitan yang sebagian tertutup ilalang berwarna kuning, sungguh indah dan menakjubkan.
|
Rumput ilalang menemani anda sepanjang jalan setapak menuju Wisata Bukit Seligi Melawi |
Lokasi Camping
Wisata Bukit Seligi Melawi sangat cocok bagi anda Pecinta alam yang ingin camping dan bermalam mendirikan tenda diatas bukit.
Hembusan angin yang dingin menerpa tubuh kita diatas bukit sambil memandang jauh ke depan melihat perbukitan ilalang disekitar Wisata Bukit Seligi Melawi.
Pertanyaan yang sering diajukan di Wisata Bukit Seligi Melawi
Berapa tarif masuk menuju ke Wisata Bukit Seligi Melawi?
Wisata Bukit Seligi Melawi adalah wisata gratis outdoor yang bisa anda nikmati bersama komunitas, teman dan keluarga.
Apakah sudah ada MCK di Puncak Wisata Bukit Seligi Melawi?
Di Wisata Bukit Seligi Melawi belum terdapat fasilitas MCK.
Kenapa cuaca hujan tidak dianjurkan mengunjungi Wisata Bukit Seligi Melawi?
Kondisi jalan tanah menelusuri perkebunan sawit ketika hujan akan licin dan lengket di ban roda kendaraan anda, sehingga tidak direkomendasikan untuk traveling ke Wisata Bukit Seligi Melawi.
Posting Komentar untuk "Wisata Bukit Seligi Melawi"