Pancurajipost.com - Kabupaten Melawi terkenal dengan Kawasan Hutan dan Sungai yang masih alami, Berbagai tumbuh tumbuhan liar, sungai dan rawa rawa yang membentang luas menjadikan kawasan ini layak dikunjungi sebagai objek penelitian serta, Pegunungan dan bukit yang tinggi sebagai tujuan para pendaki untuk berpetualangan.
Bayaknya Potensi alam dan kawasan hutan, air terjun yang menarik di Kabupaten Melawi, membuat Pemerintah setempat kewalahan untuk membangun Infrastruktur jalan menuju wisata yang sebagian besar berada di tengah hutan, tebing tebing, dan butuh dana sangat besar untuk membangun itu semua.
Berikut ini adalah kumpulan Objek Wisata yang bisa anda nikmati di Kawasan Kabupaten Melawi.
Kumpulan Wisata kabupaten Melawi
1. Wisata KORWK G&G Nanga Pinoh Melawi
KORWK G&G Nanga Pino |
KORWK G&G Nanga Pino adalah wisata buatan yang terletak tidak jauh dari Pusat Kota Nanga Pinoh - Melawi. Tersedia berbagai fasilitas seperti Kolam Renang/Pemandian anak dan dewasa, Kolam Pemancingan serta Arena untuk berolahraga.
Apa kepanjangan dari KORWK G&G ?
KORWK G&G sendiri dibangun oleh pengusaha yang cukup muda bernama IR. Harjuis Gediun, M.Th. Menurut beliau, KORWK G&G adalah kepanjangan dari Komplek Olahraga dan Wisata Keluarga. sedangkan G&G adalah nama ananknya yaitu Gebi dan Geri yang awal pembangunan hanya untuk kolam pemancingan saja.
2. Hutan Adat Rasau Sebaju Nanga Pinoh
Hutan Adat Rasau Sebaju Nanga Pinoh |
Hutan Adat Rasau Sebaju Nanga Pinoh adalah Kawasan hutan rawa yang ada di Dusun Sebaju desa Nanga Kebebu Kabupaten Melawi. Maraknya penebangan liar akibat perkembangan ekonomi seperti perkebunan kelapa sawit, pembukaan lahan pertanian dan lain lain megakibatkan berkurangnya Hutan yang selama ini sebagai Paru paru Dunia.
Hutan Adat Rasau Sebaju Nanga Pinoh sebagai harapan baru dimasa mendatang tentang pentingnya menjaga, merawat hutan, menebang dan menanam lagi pohon agar anak cucu kelak tetap merasakan kesejukan alam karena hutan terjaga.
3.Wisata Alam Belaban Km 37 SPTN WIlayah I Nanga Pinoh
Wisata Alam Belaban Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya |
Wisata Alam Belaban Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya merupakan Objek Wisata alam hutan yang memiliki keaneka ragaman flora dan fauna serta terdapat jembatan gantung yang membelah sungai Ella, Air terjun Guhung Elang, Camping Ground dan lain lain.
Wisata Alam Belaban berada di Resort Belaban Km. 37 SPTN Wilayah I Nanga Pinoh yang berada di Kawasan Balai Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya di Kabupaten Melawi Kalimantan Barat.
4. Air Terjun Cahai Dahat
Air Terjun Cahai Dahat |
Air Terjun Cahai Dahat adalah Objek Wisata Alam air terjun yang berada di Kabupaten Melawi yang memiliki debit air yang sang sangat jernih. Keunggulan dari Air terjun Cahai Dahat adalah lokasinya dekat dengan pemukiman warga yang hanya sekitar 1 km lebih.
Air terjun Cahai Dahat sediri memiliki tinggi sekitar 5 meter, memiliki kobangan air dengan kedalaman sekitar 1- 2 meter lebih. Untuk para pengunjung yang pandai berenang bisa melompat dari atas Air terjun Cahai Dahat terjun bebas ke kolam penampungan air. Namun anda harus tetap berhati-hati.
5. Wisata Bukit Seligi Melawi
Wisata Bukit Seligi Melawi |
Wisata Bukit Seligi Melawi adalah Objek wisata perbukitan yang sekelilingnya didominasi oleh tumbuhan ilalang yang membentang luas kekuningan. Sangat indah dipandang mata saking luasnya, Rumput ilalang ilalang itu menutupi permukaan perbukitan perbukitan disekitar Wisata Bukit Seligi Melawi.
Akses yang sangat mudah untuk dilalui menjadikan Wisata Bukit Seligi Melawi sebagai Objek wisata outdor yang banyak diminati oleh para pecinta alam di Kabupaten Melawi serta kabupaten tetangga Sintang.
6. Keindahan Bukit Matok Melawi
Bukit Matok Melawi |
Bukit Matok Melawi adalah objek wisata perbukitan yang memiliki ketinggian sekitar 310 MDPL yang sangat cocok bagi anda pecinta alam pendakian untuk para pemula.
Dari kaki bukit menuju ke puncak Bukit Matok Melawi hanya dibutuhkan sekitar 1 jam perjalanan berjalan kaki dengan trek menanjak.
Menikmati sunset di Bukit Matok Melawi adalah tujuan utama para pendaki yang ingin melihat matahari terbenam dan matahari ketika terbit diatas perbukitan.
7. Air terjun Cahai Sebelas Melawi
Air terjun Cahai Sebelas |
Air terjun Cahai Sebelas atau disebut Sahai 11 adalah air ditengah hutan Kabupaten Melawi, yang memiliki ketinggian sekitar 10 meter.
Dengan air yang membelah bebatuan menjadikan Air terjun Cahai Sebelas Melawi ini menjadi destinasi wisata yany cukup digemari masyarakat melawi.
Untuk meuju ke Air terjun Cahai Sebelas Melawi, anda harus berjalan kaki menelusuri semak belukar jalan tikus masyarakat yang berladang, serta menyeberangi sungai yang dangkal.
8. Wisata Alam Air terjun Gurung Nibung
Wisata Alam Air terjun Gurung Nibung |
Wisata Alam Air terjun Gurung Nibung adalah nama lain dari Air terjun Batu Belimbing yang sangat indah yang dimiliki Kabupaten Melawi dan kedepan bisa menjadi salah satu wisata unggulan juga bisa dikelola dengan baik.
Air terjun Gurung Nibung ini disebut juga oleh masyarakat setempat dengan nama Air terjun Batu Belimbing karena lokasinya berada di Kecamatan Belimbing Hulu Desa Nanga Raya.
Wisata Alam Air terjun Gurung Nibung memiliki tinggi sekitar 30 meter lebih dengan tekstur air terjun yang miring sekitar 45 derajat.
9. Panorama Alam AS Melawi
Panorama Alam AS Melawi |
Panorama Alam AS Melawi adalah Wisata buatan yang memiliki berbagai wahana permainan serta sesuai dengan namanya memiliki panorama pemandangan alam perbukitan yang sangat indah.
Panorama Alam AS Melawi ini atau disingkat dengan PAS sangat recomended buat anda dan keluarga untuk menghabiskan waktu akhir pekan.
Bangunnan yang berwarna warni akan memberikan kesan tersendiri bagi buah hati anda yang masih kecil untuk memperkenalkan alam dan berjenis jenis warna pelangi.
10. Objek Wisata Batu Licin Melawi
Objek Wisata Batu Licin Melawi |
Objek Wisata Batu Licin Melawi adalah Objek Wisata Alam yang memiliki nama unik Batu yang licin, karena bebatuan ini awal ditemukan oleh masyarakat Desa Poring masih sangat licin karena belum banyak dikunjungi orang.
Objek Wisata Batu Licin Melawi ini adalah aliran sungai yang memiliki air terjun kecil dengan tinggi sekitar 2 meter dan memiliki kedalaman 1 -2 meter saja.
Bagi anda yang ingin merasakan suasana mandi di tengah hutan dengan suara air yang mengalir, recomended banget untuk datang ke Objek Wisata Batu Licin Melawi.
11. Wahana Matuari Water Park Melawi
Wahana Matuari Water Park Melawi |
Wahana Matuari Water Park Melawi adalah wahana wisata buatan kolam renang yang berdekatan dengan bukit matuk, meyedikan berbagai fasilitas lengkap berupa kolam renang yang memiliki seluncuran yang cukup banyak disekitar kolam renangnya.
Wahana Matuari Water Park Melawi menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup menyenangkan bersama keluarga, teman, kerabat anda serta ramah untuk anak anak.
Bedada di Jalan lintas kalimantan poros tengah, menjadikan Wahana Matuari Water Park Melawi menjadi destinasi wisata buatan yang mudah dikunjungi, baik menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua.
12. Wisata Air Terjun Entoba Melawi
Air Terjun Entoba Melawi |
Air Terjun Entoba Melawi adalah Objek wisata alam yang berada di tengah hutan di Kabupaten Melawi dengan aliran air terjun dari sungai yang membelah hutan.
Air Terjun Entoba Melawi memiliki tiga tingkatan yang semuanya tingkat memiliki kobangan air kolam yang landai. Jadi untuk para pengunjung yang hobi berenang recomended bangat untuk mengunjungi Air Terjun Entoba Melawi.
Untuk kedalaman air di kobangan Air Terjun Entoba Melawi tingginya sekitar leher orang dewasa. Airnya yang jernih dan bersih masih alami membuat capek leleh leltih anda terobati dengan mandi disini.
Air Terjun Entoba Melawi juga memiliki jalur yang cukup extreme. Para pecinta motor trel akan suka sekali dengan jalur motor menuju Air Terjun Entoba Melawi. Jalanan cukup menantang namun bagus untuk dilewati kendaraan roda dua tersebut.
13. Objek Wisata Lepung Kurnia Waterpark Outdoor Outbond Melawi
Objek Wisata Lepung Kurnia Melawi |
Objek Wisata Lepung Kurnia Melawi adalah objek wisata buatan yang memiliki kondisi tanah daratan dan perairan yang diolah oleh pemiliknya menjadi Destinasi Wisata yang Indah serta ramah untuk keluarga.
Berbagai wahana Objek Wisata Lepung Kurnia Melawi diantaranya Kurnia Waterpark, Kurnia Outbond, Kurnia Outdoor yang berisi terowongan balon, Danau, Cafe, Lapangan Beton, Pentas Seni, Sepeda Air, Bola Gila dan lain lain.
14. Taman Wisata Bukit Lintang Melawi
Taman Wisata Bukit Lintang Melawi |
Taman Wisata Bukit Lintang Melawi adalah Wahana Air terjun yang bersumber dari air pegunungan yang diolah menjadi kolam renang yang bisa anda nikmati untuk wisata renang yang berlokasi di Kabupaten Meawi-Kalimantan Barat.
Taman Wisata Bukit Lintang Melawi memadukan Wisata Alam dan Buatan yang dibangun seindah mungkin untuk memperindah dan memudahkan para pengunjung yang datang ke Taman Wisata Bukit Lintang Melawi.
Berbagai fasilitas disekitar Taman Wisata Bukit Lintang Melawi diantaranya Gazebo gazebo disekitar air terjun, jembatan gantung dari kayu yang melintasi sungai aliran air terjun, Spot foto dan masih banyak lagi.
15. Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya, Bukit tertinggi di Kalimantan
Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya |
Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya adalah salah satu dari 7 bukit tertinggi di Indonesia. dan merupakan bukit tertinggi di wilayah pulau kalimantan dan sangat recomended untuk anda para pecinta wisata pendakian.
Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya adalah merupakan bukit yang masih asri dilindungi Negara. Berbagai flora dan fauna disana dan dijadikan Objek wisata penelitian. Selain Wisata Flora dan Fauna terdapat berbagai macam wisata seperti wisata sungai, Wisata Air terjun dan sebagainya.
Posting Komentar untuk "Kumpulan Wisata kabupaten Melawi Kalimantan Barat"