Review Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum

 Pancurajipost.com - Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum adalah perbukitan yang berada di Kawasan Danau Sentarum. Resort ini memiliki berbagai fasilitas seperti Vila untuk para pelancong yang ingin menginap, Area bersantai untuk menikmati pemandangan Danau, serta area pemancingan untuk anda yang hobi mancing.

Pulau Sepadan Kapuas Hulu
Pulau Sepadan Kapuas Hulu

Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum sendiri dikelola oleh Balai Besar Taman Nasional Danau Sentarum dan Betung Kerihun.


Alamat Resort Sepandan

Resort Sepandan beralamatkan di Desa Lanjak Deras, Kecamatan Batang Lupar, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat 

Kodepost Resort Sepandan : 78766

No telpon Resort Sepandan : 082141238822

Google Map Resort Sepandan

Jalur Transportasi menuju Resort Sepandan

Geser gambar untuk melihat Gerbang pintu masuk Resort Sepandan 

Dari PLBN Badau menuju Resort Sepandan jaraknya hanya 53.2 Km, atau sekitar 1 jam 4 menit.

Sedangkan dari Pusat Kota Putussibau Kapuas Hulu/Tugu Pancasila berjarak sekitar 127 Km atau sekitar 2 jam 20 menit.

Resort Sepandan sangat dekat dengan Perkampungan Desa Lanjak sehingga ketika kemarau/pas danau surut, anda bisa mencapai Resort Sepandan hanya dengan menggunakan kendaraan roda dua saja. Namun jikalau musim penghujan anda bisa memakai sampan atau sewa speed.

Apa yang menarik di Resort Sepandan

Vila

Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum
Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum
Pengunjung/turis bisa menginap dan bermalam di danau tepatnya diatas pulau sepandan, Suasana hening serta sejuk akan anda rasakan, sangat cocok untuk melepas keletihan, pikiran agar tenang kembali.
Belum lagi ketika sore hari anda akan diperlihatkan keindahan matahari yang akan terbenam di atas Danau Sentarum, Sungguh menakjubkan.
Menikmati Senja di Pulau Sepandan
Menikmati Senja di Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum

Objek Penelitian

Tidak hanya itu, keaneka ragaman didalam pulau sepandan,menjadi salah satu objek penelitian. Berbagai Flora dan Fauna sekerti Tanaman langka, pepohonan yang rindang, berjenis ikan disekitar pulau, serta hewan yang hidup di pulau sepandan.

Flora

Bulbophyllum vaginatum atau anggrek langka di Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum
Bulbophyllum vaginatum atau anggrek langka di Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum
Kekayaan Flora di Kawasan Resort Sepandan seperti Bulbophyllum vaginatum ialah spesies tumbuhan yangtermasuk ke dalam famili Orchidaceae atau sejenis anggrek langka. Spesies ini termasuk bagian dari ordo Asparagales. Spesies Bulbophyllum vaginatum sendiri adalah bagian dari genus Bulbophyllum.

Fauna

Biawak atau Varanus salvator di Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum
Biawak atau Varanus salvator di Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum
Dikawasan Pulau Resort Sepandan terdapat berbagai jenis hewan seperti Biawak dengan nama latin (Varanus salvator). Biawak ialah sejenis kadal berukuran menengah dan besar yang tersebar di daerah beriklim panas dan tropis Afrika, Asia, dan Australia ,Biawak yang kerap ditemui di desa-desa dan perkotaan di Indonesia ialah biawak air dari jenis Varanus salvator serta masih banyak hewan lain di Resort Pulau Sepandan,

Area lokasi Mancing Mania

Sambil beristirahat di Villa, anda juga bisa menyempatkan mancing disekitar Pulau sepandan. Berbagai jenis ikan ada disana, sensasi tarikan ikan akan menambah betah di Pulau Sepandan.

Acara Gathering

Resort Pulau Sepandan
Resort Pulau Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum
Resort Sepandan sangat cocok untuk anda yang ingin merasakan suasana kebersamaan bersama keluarga, teman atau satu kantor dilingkungan kerja anda. Suasana Pulau yang nyaman akan memberikan kehangatan dalam komunikasi satu sama lainnya.

Pertanyaan yang sering diajukan di Resort Sepandan

Apakah menuju Resort Sepandan bisa dilalui kendaraan roda dua?

Pada musim surut/kemarau kita bisa menggunakan jalur darat, karena Di kawasan Danau airnya sedikit dan bisa dilalui dengan motor.

Berapa sewa vila di Resort Sepandan ?

Untuk anda yang ingin bermalam di Resort Sepandan, anda bisa menghubungi No telpon Resort Sepandan : 082141238822

Atau melalui Istagram Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum dibawah ini
YH Reporter
YH Reporter Saya adalah Seorang IT dan Penulis, Pernah Bekerja di Instansi Pemerintahan dan Swasta. Sumbangsih kepada Negara dengan mengangkat tulisan di Sektor Wisata sebagai 5 besar penggerak perekonomian Indonesia.

Posting Komentar untuk "Review Resort Sepandan Taman Nasional Danau Sentarum"