Pancurajipost.com - Kabupaten Ketapang yang terkenal dengan kekayaan pantainya, menjadikan para investor banyak yang melirik ke Kabupaten ini. Berderet hotel hotel mewah berdiri kokoh di tengah perkotaan yang menandakan potensi wisata di Kabupaten Ketapang sangat menjanjikan pada jangka panjang kedepan.
Pengelolaan Objek Wisata yang berkelanjutan serta keseriusan para garda terdepan POKDARWIS disetiap Objek Wisata, akan berdampak positif dalam pengembangan dan kemajuan objek wisata di daerah ini.
Sektor Wisata yang maju, akan berdampak pada perekenomian masyarakat setempat, serta membawa Kabupaten Ketapang ini menjadi salah satu Kabupaten Tujuan Wisata Nasional dan Internasional. Hal ini perlu disadari Pemerintah setempat untuk mempermudah dan memfasilitasi berbagai kegiatan pariwisata serta mempromosikannya agar sektor pariwisata bisa menjadi tulang punggung penopang ekonomi yang telah terbukti membawa bali, Pulau Dewata sebagai penyumbang terbesar pendapatan Negara setelah minyak bumi dan gas.
Kumpulan Wisata Kabupaten Ketapang
1.Pantai Tanjung Belandang
2. Klenteng Tua Pek Kong
3. Tropical Waterpark
Tropical Waterpark Ketapang sering menjadi destinasi wisata bagi keluarga atau rombongan yang ingin bersenang-senang di air pada saat liburan.
4. Taman Kota Ketapang
5. Pantai Pasir Putih Sungai Gantang
Pantai Pasir Putih Sungai Gantang merupakan tempat yang cocok untuk berenang, berjemur, dan menikmati pemandangan yang indah. Pantai ini juga dikelilingi perbukitan hijau subur, menjadikannya lokasi yang indah untuk fotografi dan jalan-jalan pad liburan dan akhir pekan anda.
6. Keraton Kerajaan Matan Tanjungpura
Keraton Kerajaan Matan Tanjungpura adalah kerajaan tertua yang pernah ada di Kalimantan Barat, Indonesia. Kerajaan ini didirikan pada abad ke-8 dan Pendiri Kerajaan Tanjungpura adalah dari Raja Brawijaya dari Majapahit.
Keraton Matan Tanjungpura terletak di wilayah Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Pada masa kejayaannya, kerajaan ini memiliki wilayah kekuasaan yang meliputi sebagian besar wilayah Kalimantan Barat, serta wilayah-wilayah di sekitarnya, seperti Sarawak dan Brunei.
7. Pulau Sawi
8. Pantai Wak Dagoy Ketapang
Para pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas di pantai ini, seperti sepak bola pantai, berjemur di bawah sinar matahari, dan bermain voli pantai. Selain itu, terdapat pula warung makan yang menyediakan berbagai jenis makanan dan minuman khas daerah setempat. Pantai Wak Dagoy Ketapang merupakan salah satu tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi di Kalimantan Barat.
9. Pantai Jambat Kendawangan
Pantai ini dikelilingi oleh pohon bakau yang berada di pesisir pantai yang berbatu dan juga memiliki banyak pohon pohon lebat dipinggiran pantai yang tumbuh di sekitarnya. Tempat ini adalah salah satu objek wisata yang cukup populer bagi masyarakat sekitar Ketapang, Kalimantan Barat.
10. Makam Keramat Sembilan
Makam Keramat Sembilan merupakan makam yang istimewa, kenapa dikatakan demikian karena konon makam disini mirip dengan makam Cagar Budaya Di Troloyo, Ibukota Majapahit kuno.
11. Makam keramat 7
Pengunjung tidak hanya datang dari masyarakat lokal saja tetapi juga dari luar negeri, diantaranya Jerman, Amerika, Singapura,Malaysia dan Brunei Darussalam. Para turis datang dengan tujuan yang beragam dan berbeda. Namun, kebanyakan mengunjungi untuk keperluan ziarah dan ada juga bertujuan untuk meneliti sejarah yang ada di makam keramat 7.
12. Taman Nasional Gunung Palung (TNGP)
Taman Nasional Gunung Palung (TNGP)merupakan satu-satunya kawasan hutan tropika Dipterocarpus yang terbaik dan terluas di Kawasan Pulau Kalimantan.
13. Air Terjun Batu Hitam
14. Bukit Batu Hitam Sumber Priangan
Bukit Batu Hitam Sumber Priangan menjadi alternatif untuk anda yang igin menikmati hamparan alam yang luas dengan pemandagan perbukitan dan bebatuan, serta rumput rumput ilalang yang menghiasi area perbukitan Batu Hitam Sumber Priangan.
15. Pantai Air Mata Permai
Pantai Air Mata Permai menjadi salah satu tujuan wisata masyarakat Ketapang dan dari luar ketapang. Untuk akses sendiri hindari ketika musim hujan, karena air akan pasang dan akses jalan biasanya tertutup genangan air yang membuat perjalanan anda terganggu menuju Pantai Air Mata Permai atau Pantai Air Mati.
16. Bukit Bepampang
Ciri khas Bukit Bepampang ialah bentagan pemandangan ilalang berwarna kuning serta perbukitan yang terlihat dari sini, terlihat juga kebun kebun kelapa sawit milik warga yang tertata rapi.
17. Bukit Batu Daya
Bukit Batu Daya terletak perbatasan Kabupaten Ketapang dan Kabupaten Kayong Utara tepatnya di Kecamatan Sungai Laor (Ketapang) dan Kecamatan Sukadana, Simpang Hilir (Kayong Utara).
Bukit Batu Daya merupakan kawasan yang termasuk wilayah Taman Nasional Gunung Palung (TNGP), karena berdekatan sekali dengan TNGP.
18. Bukit Keruat
Keindahan Bukit Keruat Ketapang Kalimantan Barat |
Bukit Keruat adalah perbukitan batu besar yang memiliki ketinggian sekitar 318 Mdpl, dengan jalur trek pendek namun jalurnya sangat menantang dengan kemiringan 45 derajat menanjak membuat perjalanan semakin asik dan seru.
Lokasi Bukit Keruat tidak terlalu sulit untuk dicapai, Berada di Kecamatan Sungai Laur, Kabupaten Ketapang, anda bisa mencapai ke lokasi dengan menggunakan kendaraan roda dua atau empat langsung sampai ke pemberhentian di kaki bukit keruang.
19. Bukit Kuri
Keindahan Bukit Kuri Ketapang Kalimantan Barat Photo |
Bukit Kuri adalah perbukitan batu besar yang tingginya mencapai 429Mdpl berada di Kecamatan Sungai Laur, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Lokasi ini menjadi salah satu tujuan para pendaki, karena pemandangannya yang sungguh luar biasa dari atas Bukit Kuri.
Karena Keindahannya, Tepatnya di tahun 2021, Para petualang yang mendaki Bukit Kuri meperoleh penghargaan level Nasional di ajang Anugerah Pesona Indonesia di kategori wisata petulangan dan olahraga, Mantab Bukan?
20. Wisata Hutan Mangrove Pantai Celincing
Wisata Hutan Mangrove Pantai Celincing Photo |
Wisata Hutan Mangrove Pantai Celincing adalah nama lain dari objek wisata Pantai Celincing yang sekarang telah berubah nama menjadi Wisata Hutan Mangrove Pantai Celincing. Pantai ini sunggh unik karena berada di Muara Sungai Pawan, sehingga memiliki keindahan tersendiri selain wisata pantainya.
Tepat pada tanggal 20 Februari 2022, Bapak Martin Rantan selaku Bupati Ketapang menanda tangani dan meresmikan langsung Wisata Hutan Mangrove Pantai Celincing ini dan menyerahkan pengelolaan objek wisata ini ke POKDARWIS atau Kelompok Sadar Wisata "Celincing Bersatu".
21. Pantai Pecal
Pantai Pecal Photo |
Pantai Pecal adalah Objek Wisata Pantai yang berdekatan dengan Wisata Hutan Mangrove Pantai Celincing, memiliki keunikan namanya yaitu "PECAL".
Pecal atau pecel adalah sebuah nama makanan khas yang berasal dari Ponorogo, Jawa Timur. Kuliner ini biasanya disuguhkan menggunakan bumbu sambal kacang sebagai inti/bumbu utama yang dipadukan dengan rebusan sayuran, bisa juga sayuran yang masih mentah diolesi dengan bumbu kacang. Makanan kuliner ini terkenal dibeberapa daerah di jawa seperti Jawa Timur, DI Yogyakarta dan Jawa Tengah.
22. Pantai Tanjung Bawang
Pantai Tanjung Bawang photo drone |
Pantai Tanjung Bawang adalah kawasan pantai yang berada di muara sungai pawan dan pelabuhan Sukabangun Ketapang.
Pantai Tanjung Bawang biasa dilewati kapal kapal dari semarang yang akan menuju dan ke Kabupaten Ketapang.
Demikianlah beberapa kumpulan Objek Wisata di Kabupaten Ketapang, Share ke media sosial jika informasi ini bermanfaat. Terima Kasih.
Posting Komentar untuk "Kumpulan Wisata Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat"