Pancurajipost.com - Wisata Riam Marum Dawar adalah wisata alam air terjun di tengah hutan aliran sungai yang tidak jauh dari beberapa riam di Kecamatan Tujuh Belas diantaranya Riam Ampang, Riam Manajur, Riam Pangar, Riam Parangek, Riam Merasap dan masih banyak riam lainnya yang indah indah.
Wisata Riam Marum Dawar, Bengkayang, Kalimantan Barat Foto IG(willyv.h) |
Alamat Riam Marum Dawar
Riam Marum Dawar beralamatkan di Jalan Raya Dawar, Dusun Dawar Desa Wisata Pisak Kecamatan Tujuh Belas Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat
Kodepost Riam Marum Dawar : 79251
No telpon Riam Marum Dawar : 081903126947
Desa Wisata Dewi Pisak : 085343524242
Email : desawisatapisak@gmail.com
Google Map Riam Marum Dawar
Jalur Transportasi menuju Riam Marum Dawar
Dari Beberapa Titik Kota ke Desa Pisak
Air Terjun Riam Marum berada di Kawasan Hutan Desa Wisata Pisak Kecamatan Tujuh Belas Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat.
Dari Kota Bengkayang atau dari Taman Kota Bumi Sebalo menuju Kantor Desa Pisak hanya berjarak sekitar 69.5 Km atau sekitar 1 jam 40 menit berkendara melalui perempatan Sanggau Ledo menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat dengan kondisi jalan aspal dan ada juga yang berlobang kesimpang sebelum Sanggau Ledo menuju Desa Pisak.
Dari Kota Singkawang atau Grand Mall Singkawang menuju Kantor Desa Pisak dengan trek ke Kota Bengkayang - perempatan Sanggau Ledo menuju Desa Pisak hanya berjarak sekitar 143 Km atau sekitar 3 jam 50 menit.
Sedangkan dari Bandara Internasional Supadio, Kota Pontianak Tugu Digulis melalui sungai pinyuh mempawah menuju Anjongan kemudian Kabupaten Kota Bengkayang sebelum Sanggau Ledo belok kanan menuju Kantor Desa Pisak dengan jarak sekitar 231 Km atau sekitar 5 jam 30 menit berkendara.
Dari Malaysia melalui Pintu PLBN Jagoi Babang menuju Kantor Desa Pisak melalui Sanggau Ledo dengan jarak hanya sekitar 56 Km atau sekitar 1 jam 16 menit melalui simpang Sanggau Ledo.
Kantor Desa Pisak - Riam Marum Dawar
Perjalanan dilanjutkan dari Kantor Desa Pisak menuju Dusun Dawar sekitar 6 Km atau sekitar 10 menit.
Setelah sampai, parkirkan kendaraan roda empat anda dekat loket tiket dan memulai masuk ke lokasi dengan berjalan kaki.
Perjalanan menuju Riam Marum Dawar tidak terlalu sulit, hanya memerlukan jalan kaki sekitar 15 - 20 menit saja dengan trek jalan kaki sekitar 1,5 Km saja dari pintu masuk loket tiket dengan harga Rp. 5000/orang.
Namun jika kondisi jalan bagus tidak perlu berlama lama jalan kaki.
Apa yang menarik di Riam Marum Dawar
1. Air Terjun
Air Terjun Riam Marum Dawar Foto (Satria Satria) |
Kejernihan Riam Marum Dawar yang bersumber dari air pegunungan terhampar terlihat membentuk telaga yang luas hingga bisa digunakan para pengunjung untuk membasuk badan dan mandi. Untuk berenang tidak disarankan karena ketika musim hujan debit air Riam Marum Dawar sangat deras dan membahayakan pastinya.
Hal yang mengasikkan adalah anda bisa duduk santai dibebatuan yang dialiri aliran air yang berasal dari riam.
Sambil bercanda bersama rekan rekan anda, atau menikmati cemilan yang anda bawa dari rumah, duduk dan memandang air terjun, sungguh pengalaman yang luar biasa dan pastinya anda akan betah berlama lama di area bebatuan dekat kolam Riam Marum Dawar.
2. Flora dan Fauna
Objek Wisata Riam Marum Dawar, Bengkayang, Kalimantan Barat Foto (Vysa) |
Jika anda beruntung, Anda akan menyaksikan kawanan kera berkeliaran di area ini serta beberapa species langka burung yang selalu sahut menyahut diantara pepohonan rindang.
3. Camping
Camping di Riam Marum Dawar Foto (Muhammad Ramadhan) |
Di dekat lokasi tidak terlalu banyak spot datar untuk camping, anda bisa mencari area yang lebih tinggi di area riam marun, selain aman dari arus air yang kadang tiba tiba deras akibat hujan juga banyak tempat datar diatasnya.
4. Hammock
Wisata Riam Marum Dawar Foto |
Pertanyaan yang sering ditayakan di Riam Marum Dawar
Berapa tiket masuk ke Riam Marum Dawar?
tiket masuk ke Riam Marum Dawar Rp. 5000/orang
Kapan buka dan tutup di Riam Marum Dawar?
Riam Marum Dawar buka 24 jam, namun tidak ada penjaga. Jika anda ingin penjaga bisa memesan tourguide di Dusun Dawar yang siap mengamankan dan menemani segala kebutuhan anda selama di Riam Marum Dawar.
Kapan hari yang tepat ke Riam Marum Dawar?
Waktu yang tepat ke Riam Marum Dawarsekitar musim kemarau, airnya tidak terlalu deras serta jalanan enak dilalui kendaraan roda dua dan empat, karena memasuki area masih jalan tanah.
Posting Komentar untuk "Objek Wisata Riam Marum Dawar, Bengkayang, Kalimantan Barat"