Pancurajipost.com - Pantai Batu Burung adalah Pantai yang didominasi lempengan lempengan bebatuan granit serta terdapat jembatan beton yang menghubungkan pantai dengan bebatuan besar di laut, menjadikan Pantai ini ramai dikunjungi sebagai alternatif wisata disekitar kawasan balik bukit Rindu Alam Pasir Panjang Singkawang.
Pantai Batu Burung recomended dikujungi bersama keluarga dan kerabat yang ingin piknik dengan membawa makanan sendiri dari rumah.
Pantai Batu Burung Singkawang Foto (HNZ) |
Di area Pantai Batu Burung tersedia gazebo-gazebo di area pepohonan yang rindang pinggir pantai yang dingin dan sejuk.
Untuk memasuki Pantai Batu Burung gratis atau tidak dipungut biaya, namun anda hanya membayar parkir dengan biaya Rp. 10.000/mobil dan RP. 5000/ motor, sehingga sangat ramah di dompet.
Di area Pantai Batu Burung juga tersedia makanan dan minuman terutama pedagang yang berjualan kelapa muda dan makanan ringan.
Alamat Pantai Batu Burung
Pantai Batu Burung beralamatkan di Jl. Malindo Kelurahan Sedau, Kecamatan Singkawang Selatan, Kota Singkawang, Kalimantan Barat.
Kodepost Pantai Batu Burung: 79163
Nomor telpon Pantai Batu Burung :-
Google Map Pantai Batu Burung
Jalur Transportasi menuju Pantai Batu Burung
Dari simpang jembatan jalan raya sedau atau tepatnya di simpang Masjid Besar Baiturrahman Sedau menuju Pantai Batu Burung Singkawang hanya sekitar 3.6 Km atau sekitar 8 menit berkendara menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat.
Dari Kota Singkawang, Bundaran 1001 AI Singkawang atau Grand Mall Singkawang menuju Pantai Batu Burung hanya berjarak sekitar 11 Km atau sekitar 22 menit. Sedangkan dari Singkawang Airport hanya sekitar 21.9 Km atau sekitar 38 menit berkendara.
Sedangkan dari Bandara Internasional Supadio, Kota Pontianak Tugu Digulis melalui Jalur Pantai yaitu sungai pinyuh mempawah menuju Jalur Pelabuhan Internasional Kijing menuju Jalur Pantai Pasir Panjang ke Pantai Batu Burung dengan jarak sekitar 159 Km atau sekitar 3 jam 37 menit berkendara.
Apa yang menarik di Pantai Batu Burung
1. Pantai dengan ribuan bebatuan
Sesuai dengan namanya "Pantai Batu Burung" adalah pantai yang didominasi view bebatuan keras membentang yang membatasi lautan dan daratan.
Para pengunjung biasanya melakukan aksi berfoto ria diatas bebatuan yang bersih, sesekali air laut mendekat mengisi sela sela rongga bebatuan.
Dengan kawasan yang didominasi bebatuan, mungkin anda yang suka berwisata pantai pasir dan berenang mungkin tidak cocok untuk datang kesini, namun lokasi ini sangat cocok untuk anda yang hanya ingin menikmati suasana pantai sambil duduk duduk manis, merasakan semilir angin lautan, view pemandangan, serta menikmati makanan.
Pantai Batu Burung dibangun jembatan beton dengan panjang sekitar 170 meter dengan lebar sekitar 2 meter membelah lautan menuju batu besar.
Geser gambar dibawah untuk melihat sekeliling ujung jembatan di batu besar, Pantai Batu Burung
Suasana ini sangat mengagumkan ketika anda menyeberang, jalan kaki melewati jembatan dan sampai pada ujung jembatan yang hanya berisi bongkahan batu besar yang indah dengan view lautan..Sungguh fenomena indah yang jarang bisa anda rasakan di tempat wisata lain.
2. Jembatan
Hal yang menarik di Pantai Batu Burung adalah adanya jembatan lurus yang membentang membelah bebatuan dan lautan dengan panjang sekitar 170 meter dengan lebar sekitar 2 meter membelah lautan menuju bebatuan besar.
Para pengunjung biasanya selalu menyempatkan diri untuk berjalan kaki menyeberangi jembatan dan berfoto di area batu besar. Bagi anda penggemar mancing mania, Jembatan ini juga bisa dipergunakn untuk para pecinta ikan mancing disini.
3. Spot Mancing
Mancing di Pantai Batu Burung Foto (Abas Bleas) |
Sambil berwisata, sambil macing di permukaan bebatuan di pinggir lautan dengan varian berbagai ikan laut. Untuk umpan bisa membeli pasar terdekat dengan wisata dengan jenis umpan ikan kecil atau cumi cumi yang dipotong potong kecil kecil.
4. Sunset
Sunset di Pantai Batu Burung Foto (Jose Hamra) |
Pada sore hari akan terasa suasana semakin ramai, dingin karena angin laut yang semakin kencang, membuat para pengunjung menantikan momen momen ini di sore hari.
Wisata Di Sekitar Pantai Batu Burung
Selain view pantai berbatu, anda juga bisa menikmati keindahan pantai berpasir disebelahnya hanya berjarak sekitar 200 meter dari Pantai Batu Burung anda akan menemukan pantai pasir putih yang dinamakan Pantai Teluk Mak Jantu.
1. Pantai Teluk Mak Jantu
Pantai Teluk Mak Jantu Foto (Bmhydyn78) |
Pada Pantai Teluk Mak Jantu terdapat seperti bangunan dermaga yang dipagar dengan pintu di sisi kanan dan kiri. Para pengunjung bisa berjalan di dermaga menikmati keindahan laut, atau turun kebawah menikmati pantai yang berbentuk seperti huruf U tersebut.
2. Pantai Sedau Pulau Simping
Pantai Sedau Pulau Simping Foto (D A Jisa) |
3. Tanjung Sedau
Tanjung Sedau Foto (Handy Lie) |
Biasanya para wisatawan yang berkunjung ke Tanjung Sedau membawa peralatan memancing, karena area ini salah satu area habitat air laut yang masih asri.
Pertanyaan yang sering diajukan di Pantai Batu Burung
Berapa tarif masuk ke Pantai Batu Burung?
Tidak ada biaya tiket masuk ke Pantai Batu Burung hanya membayar Parkir Rp. 10.000/mobil dan Rp. 5000/motor.
Apakah ada MCK di Pantai Batu Burung?
Ya, Pantai Batu Burung menyediakan fasilitas MCK, kamar ganti serta Mushalla disekitar Pantai
Kenapa disebut Pantai Batu Burung?
Cerita masyarakat sekitar dahulu ada sekelompok burung yang sering terbang dan beristirahat di pantai. Burung burung ini kemungkinan serang migrasi dan singgah si atas bebatuan untuk beristirahat dan minum sehingga masyarakat menamakan pantai ini menjadi Pantai Batu Burung.
Posting Komentar untuk "Review Pantai Batu Burung Singkawang, Kalimantan Barat"